Penalutim.com, Luwu Timur – Pjs. Bupati Luwu Timur, Jayadi Nas menghadiri pengajian Akbar Aisyiyah se Kabupaten Lutim yang diselenggarakan di Gedung Dakwah Muhammadiyah Malili, Sabtu (09/11/2024).
“Organisasi Aisyiyah adalah wujud kegiatan keagamaan yang dapat membangun Luwu Timur yang lebih baik,” ungkap Jayadi Nas mengawali sambutannya.
Ia mengungkapkan, Pemerintah Kabupaten Luwu Timur akan terus mendukung dan bersinergi dengan organisasi-organisasi seperti Aisyiyah yang dapat berperan mewujudkan masyarakat Luwu Timur yang lebih sejahtera, beriman, dan bermartabat.
Jayadi berharap, kedepannya organisasi perempuan melalui Aisyiyah ini tidak hanya menjadi wadah silaturahmi saja.
“Saya bangga kepada para anggota Aisyiyah yang terus aktif dalam kegiatan pengajian dan kajian keagamaan yang rutin dilakukan saat ini,” tutur Jayadi.
“Dan aya harap kedepannya para anggota Aisyiyah untuk terus bersama-sama memperkuat ketaqwaan dan pencerahan keagamaan serta tidak mudah terprovokasi isu-isu yang dapat menimbulkan perpecahan antar persaudaraan disaat musim pilkada ini,” tandas Pjs. Bupati Luwu Timur.
Turut hadir, Wakil Ketua DPRD Lutim, Hj. Harisah Suharjo, Pembawa Hikmah Pengajian Akbar, Ustadz H. Mohammad Abduh, Ketua Pimpinan Aisyiyah Lutim dan jajarannya, Perwakilan Ketua DWP Lutim, para Ulama, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Perempuan, dan Tokoh Pemuda. (res/ikp-humas/kominfo-sp).