Pjs Kades Baruga : Dana BKK Sangat Membantu Percepatan Pembangunan Desa

Daerah14 views

Penalutim.Com, Malili– Bantuan Keuangan Khusus (BKK) merupakan bantuan dana atau uang tunai yang di berikan kepada pemerintah Desa, untuk dikelola oleh desa dalam membantu percepatan program di Desa, sember dana BKK berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) kabupaten Luwu Timur dan pengelolaannya ditetapkan Pemerintah Daerah.

Salah satu contoh program BKK di Desa Baruga, kecamatan Malili, kabupaten Luwu Timur, tahun anggaran 2023.

Pejabat Sementara (PJs) Desa Baruga Yudi Burhan.SH, yang di wawancarai media ini di kantornya, Selasa (22/10/2024) menuturkan, dana BKK hanya pemerintah kabupaten Luwu Timur (Lutim) yang berani memberikan alokasi dana tersebut.

Dengan adanya program BKK tidak luput dari buah pemikiran dari pemimpin yang berada di kabupaten Luwu Timur, terutama dari Bupatinya yang mampu merealisasikan serta membantu program percepatan pembangunan daerah dari Desa.

“Baru di kabupaten Luwu Timur yang ada anggaran BKK, program ini tergantung dari pemerintah daerahnya, terutama dari bupatinya yang mampu mengelolah anggaran, serta mampu memanajemen pembangunan di daerah”ungkapnya.

Berikut realisasi program dana BKK desa Baruga 2023:

  1. Beasiswa Tahfiz 1 dalam 1 Desa
  2. Pembangunan jalan Desa meliputi
    – Rabat beton jalan by pass
    – Rabat beton jalan Tomy Mackay lorong
  3. Pelatihan meliputi
    – pelatihan Bumdes
    – pelatihan PKK
    – pelatihan Karang Taruna
    – pelatihan oerangkat Desa
  4. Program pembangunan/Rehab Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu)
  5. Pemetaan mitgasi bencana
  6. Pengadaan penerangan jalan umum meliputi
    – penerangan lampu jalan 10 unit yang tersebar di jalan Desa yang masih gelap dan membutuhkan penerangan
  7.  Honor penyelenggara keagamaan meliputi
    – guru mengaji 12 orang
    – Imam Desa dan Imam Masjid 6 orang
  8. Pengelolaan lingkungan hidup meliputi
    – pengadaan tempat sampah
    – oengadaan kontainer sampah. (Srd).