Cegah Penyalahgunaan Narkoba di Masyarakat, Polres Lutim Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba ke Desa-Desa

penalutim.com, Luwu Timur – Cegah penyalahgunaan narkoba, polres Luwu Timur (Lutim) melalui Babinkamtibmas gelar kegiatan Penyuluhan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika, ke desa-desa.

“di era sekarang ini perlu kita waspadai khususnya bagai orang tua, perlunya pencegahan dan pengawasan oleh pemerintah desa, bagi  warganya dan orang tua terutama untuk anak – anaknya” ungkap Kanit Bintigsos Polres Luwu Timur AIPDA Agus, dalam membawakan sosialisasinya.

Kegiatan tersebut berlangsung di dua desa Kawata dan desa Parumpanai, kecamatan Wasuponda, kabupaten Lutim ,Jumat (08/09/2023) dan dihadiri seluruh perangkat di masing-masing desa serta masyarakat.

Sosialisasi Bahayanya Narkoba  dilaksanakan Kawata, dibawakan oleh Kanit Bintigsos Polres Luwu Timur AIPDA Agus didampingi Kepala Desa Kawata Baharuddin, S.AN, Sekdes Desa Kawata Irfan, S.AN, Ketua BPD Desa Kawata Herman, dan Babinsa, serta para dusun, RT, Linmas Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Para Orang Tua, Pemuda Desa Kawata.

AIPDA Agus menghimbau kepeda seluru tamu undangan  yang hadir, rawannya penyalah gunaan narkoba di desa,  dan kenakalan remaja, maka dari itu pentingnya peran pemerintah desa dan para orang tua dalam mengontrol generasi muda kita.

Adapun himbauan dari Kepala Desa Kawata Baharuddin, S.AN, buat warganya, pentingnya Penyuluhan ini buat para Dusun, RT, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Orang Tua, dalam mencegah penyalah gunaan Narkoba serta kenakalan remaja yang dimana saat ini sangat rawan terjadi dimana mana” mari kita jaga generasi muda di desa kita, agar terhindar dari bahaya narkoba”tutup Baharuddin.

Sementara itu di tempat yang berbeda penyuluhan bahaya narkoba, yang dilakukan polres Lutim, berlangsung di aula desa Parumpanai, kecamatan Wasuponda, dengan temah” kita wujudkan situasi kamtibmas yang aman, damai dan kondusif, Dengan Membangun Generasi Emas di Era Milenial” Jumat, 08/09/2023.

Sosialisasi Bahayanya Narkoba buat Generasi kita, masi di bawakan oleh Kanit Bintigsos Polres Lutim, AIPDA Agus didampingi Kepala Desa Parumpani Judel, dan Anggota BPD Desa Parumpanai Ismail.

Sosialisasi ini dihadiri para dusun, RT, Linmas Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Para Orang Tua, Pemuda Desa Parumpanai.

Himbauan AIPDA Agus, kepeda tamu undangan rawannya penyalah gunaan sabu-sabu di desa, dan kenakalan remaja, maka dari itu pentingnya peran pemerintah desa dan para orang tua dalam mengontrol generasi muda kita.

“pentingnya sosialisasi ini buat para dusun, RT, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Orang Tua, dalam mencegah penyalah gunaan Narkoba serta kenakalan remaja yang dimana saat ini sangat rawan terjadi dimana mana” Tutupnya.(DIN)