Penalutim.com, Luwu Timur – Hari ini, Jumat (30/7/2021) berakhir sudah Pendidikan Dan Pelatihan Perkoperasian bagi Koperasi yang berfokus pada manajemen pengelolaan koperasi dan pelatihan audit bagi operasi telah selesai. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kab. Luwu Timur dan dibuka langsung oleh H. Budiman selaku Bupati Luwu Timur.
Pendidikan dan Pelatihan ini berlangsung di Hotel Sikumbang, Kec. Tomoni, Kab. Luwu Timur yang dimulai sejak 28-30 Agustus 2021 dan dihadiri oleh beberapa koperasi yang ada di Luwu Timur.
Menurut Ikbal, salah satu peserta Pendidikan dan Pelatihan kegiatan ini tentunya sangat membantu kami para pengelola koperasi, hanya saja materi yang diberikan berbeda dengan apa yang kami lakukan di lapangan, katanya kepada Penalutim.com,
“Bagus ini kegiatan, tapi sistem koperasi yang dijadikan rujukan itu sistem Koperasi Simpan Pinjam (KSP), sedangkan kami ini bukan koperasi simpan pinjam melainkan koperasi supplier. Ada juga peserta lain koperasi penyalur pembibitan dan lain-lain,” ucapnya.
“Kami diberi materi berhitung seperti materi pada Koperasi Simpan Pinjam sedangkan fokus koperasi tidak sesusah itu,” sambungannya.
Lanjut, saya mencoba memahami ternyata kalau saya sikapi secara positif. Kegiatan ini memberi saya pengetahuan baru dan tentunya sangat bermanfaat, tidak hanya dalam pengelolaan Koperasi melainkan segala bidang usaha.
Penulis : Hafid
Editor : Redaksi
Foto : Hafid