Lomba Duet Maut Pejabat OPD Luwu Timur, Tingkatkan Silaturahmi PKK dan Pemerintah

Daerah22 views

Lomba Duet Maut Pejabat OPD Luwu Timur, Tingkatkan Silahturahmi PKK dan Pemerintah

Luwu Timur, Penalutim.com – Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak PKK ke 45 dan Peringatan Hari Kartini ke 138. Tim Penggerak PKK dan Dharmawanita Persatuan Luwu Timur, gelar Lomba Duet Maut dan lomba drama parodi PKK Kecamatan, Senin (22/05/2017), di Gedung Wanita Simpurusiang Malili.

Dalam acara tersebut Bupati Luwu Timur, HM Thorig Husler bersama Istrinya, Puspawati Husler menyayikan lagu  “Terajana” berhasil menghipnotis ratusan penonton yang menghadiri lomba duet maut para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Kepala Bagian dan Camat se Kabupaten Luwu Timur

Sekretaris Tim Penggerak PKK Luwu Timur, Haslinda mengatakan ada beberapa tujuan acara ini dilaksanakan, diantaranya meningkatkan silaturahmi antara pengurus PKK dan Pemerintah Daerah, menggali potensi yang dimiliki pengurus PKK dan Dharmawanita, lebih memahami tugas dan fungsi PKK serta mengenang semangat dan perjuangan kaum perempuan.

“Kita harapkan kebersamaan dan kekompakan dari kegiatan ini,” katanya.

Bupati Luwu Timur, HM Thorig Husler mengatakan lomba parodi dan duet maut kepala OPD ini tidak saja ditujukan untuk melepaskan diri dari padatnya aktivitas dan rutinitas para pejabat daerah. Disisi lain juga membangun kebersamaan dan kekompakan para pejabat.

Husler juga mengatakan bahwa saat ini banyak program pemerintah yang bersifat pemberdayaan. Ini harus direspon oleh seluruh pengurus PKK agar program yang dijalankan tepat sasaran.

“Saya ingatkan banyak program pemerintah baik Kabupaten, Kecamatan hingga desa yang disingkronkan dengan kegiatan PKK. Olehnya itu, koordinasikan dengan seluruh tingkatan pemerintahan agar pembinaan PKK berjalan optimal” katanya.

Editor : Redaksi

Comment