Luwu Timur, Penalutim.com – Menteri Desa PDTT RI Eko Putro Sanjojo, turut hadir dalam Perayaan Hari Lahir Kabupaten Luwu Timur ( HUT Lutim) yang ke 14, rabu (03/05/2017).
Kehadiran Eko Putro Sanjoyo selain mengadiri perayaan HUT Lutim, ia juga meninjau kegiatan pameran potensi Desa Lutim serta festival sungai Malili.
Eko mengatakan, kegiatan yang dilakukan Pemkablutim dalam Merayakan HUT Luwu Timur ini sangat baik, pasalnya dalam acara tersebut, ada pameran setiap desa menonjolkan potensi yang ada di desa masing-masing. Hal tersebut diungkapkan melalui Risharyudi Triwibowo selaku Staff khusus Menteri Desa PDTT RI, rabu (03/05/2017).
Selain itu kata Risharyudi, tahun ini ada empat program prioritas melalui Dana Desa yakni Bumdes, pembangunan embung air, program prodak unggulan kawasan pedesaan serta sarana olah raga desa, paparnya.
Staff khusus Menteri Desa PDTT RI, juga menjelaskan, tahun ini sebanyak 60 triliun dana di gelontorkan ke 74910 Desa se Indonesia salah satunya di lutim sebanyak 124 Desa, katanya.
Dana tersebut diperuntukkan pada program prioritas yakni Bumdes, pembangunan embung air, produk unggulan kawasan pedesaan serta sarana olah raga desa, tegas Risharyudi .
Oleh sebab itu, pelaksanaan dana tersebut di harapkan masyarakat dan lembaga sosial kontrol untuk terlibat langsung dalam hal pengawasan, agar dana tersebut betul-betul tepat sasaran, pintanya.
“Ya’ kalau bisa di umumkan di tempat-tempat umum agar semua orang melihat, ini lo’ penggunaan dana Desa di tahun ini,” harapnya
Perencanaan pada pelaksanaan kegiatan tersebut, harus mengutamakan usulan masyarakat, sebagai bentuk kebutuhan paling mendasar di desa masing-masing, kuncinya.
Penulis : Risal Mujur
Comment