Jakarta, Penalutim.com – Belanja secara online mungkin sudah menjadi hal yang biasa bagi kebanyakan masyarakat saat ini. Akan tetapi hal itu menjadi tidak biasa lagi ketika belanja dibarengi dengan berbagi (berdonasi).
Jum’at lalu, (13/01/2017), telah lahir satu karya anak bangsa berupa market place (toko online) yang pertama dan satu-satunya di Indonesia bahkan Dunia, dengan menerapkan konsep donasi bagi pembeli dan penjualnya.
“derrma.com menggabungkan konsep berbelanja dengan sumbangan atau donasi bantuan secara online kepada korban bencana maupun penderita penyakit langka,” Ungkap Ragil Bayu Adhi selaku CEO PT. Derrmakom Indonesia di Launcing aplikasi Derrma.com. Jakarta, Jumat (13/01/2017).
Derrma.com memungkinkan pada pemilik bisnis; baik perorangan maupun perusahaan, untuk menjual barang (baru atau bekas) dan atau jasa yang mereka miliki. Akan tetapi transaksi perdagangan di aplikasi ini mengajak para penjual untuk berdonasi, dengan mewajibkan para penjual (seller) menentukan berapa persen(dengan besaran mulai dari 1% -100%) yang akan didonasikan dari harga jual barang.
Selain itu Ragil juga mengungkapkan alasannya membuat derrma.com, “Saya yang hidup dengan “kebercukupan”, merasa terpanggil ketika melihat saudara-saudara kita yang kekurangan. Maka dari itu saya ciptakan derrma.com”, ungkapnya.
Sekitar empat bulan sebelum aplikasi ini diluncurkan, tim derrma.com terjun langsung ke beberapa kota besar di negeri ini untuk melihat, mengenalkan dan mengajak yayasan bekerja sama dengan mereka.
Yayasan yang telah bekerjasama dengan derrma.com antara lain, ACT (Aksi Cepat Tanggap) mewakili Jakarta, yayasan Darul Ulum mewakili Nusa Tenggara Barat, Nyfara foundation dan yayasan KKSP mewakili kota medan serta Yayasan Kasih Anak Kanker, Panti Hafara dan WRC (Wildlife Rescue Centre) mewakili Yogyakarta.
Yayasan-yayasan yang telah terdaftar, memiliki halaman profilnya masing-masing di website derrma.com. Bukan hanya itu, siapapun yang menggunakan aplikasi ini juga dapat memonitor hasil donasi. Sebab didalamnya terdapat fitur riwayat donasi yang ditampilkan secara transparan pada setiap halaman yayasan.
Selanjutnya, yayasan lain dari seluruh indonesia yang ingin bergabung dapat mendaftarkan diri dengan mudah melalui aplikasi derrma.com, tentunya dengan melewati proses verifikasi terlebih dahulu.
Adapun dari sisi sipenjual, derrma.com menggandeng banyak kalangan termasuk beberapa artis kenamaan Indonesia seperti, Afgan, Rossa, Ricky Haroen, Dimas Anggara,Andien dan beberapa selebriti lainnya yang memiliki bisnis sampingan.
“Saya mengajak bukan hanya masyarakat biasa saja ikut dalam jual beli ini namun kalangan selebritas untuk menjajakan barang baru atau bekas juga boleh untuk membantu sesama,” tandasnya.
Jatuh bangun perjalanannya dalam membangun derrma.com Ragil rasakan seorang diri. Salah satu cara yang ia lakukan ialah menjual mobil pribadinya, dan tak lupa support keluarga dekat juga berperan menjadikannya sampai saat ini.
Sehingga harapannya, aplikasi ini dapat disambut hangat oleh masyarakat Indonesia, “Dengan segala keterbatasan, saya akan berusaha sekuat tenaga untuk mengenalkan produk ini kebanyak manusia di Indonesia. Karena, semakin banyak kegiatan jual beli yang terjadi, maka semakin banyak pula yayasan-yayasan yang terbantu”, tegasnya kepada penalutim.com. (AS)
Comment