Malili, Penalutim.com – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur memberikan penghargaan Satya Lencana kepada 118 Pegawai Negri Sipil (PNS), dengan masing-masing masa mengabdi 10 tahu, 20 tahun, hingga 30 tahun.
penghargaan tersebut langsung diberikan oleh Bupati Luwu Timur, Thorig Husler di acara malam ramah tamah resepsi Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 71 di halaman rumah jabatan bupati, Rabu (17/08).
Husler menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh aparatur penerima penghargaan.
Dalam sambutannya ia juga berharap agar para aparat pemerintah terus bekerja maksimal, dan berupaya meningkatkan kompetensinya.
“Tantangan yang dihadapi ke depan akan semakin berat, permasalahan di berbagai aspek kehidupan berbangsa membutuhkan perhatian serius. Mari bekerja dan berkarya” katanya. (Red)
Comment